Moms, banyak hal yang dipersiapkan ketika akan menyambut kelahiran buah hati. Diantaranya adalah mempersiapkan pakaiannya. Masalah pakaian juga kadang bisa menimbulkan kekhawatiran, terlebih bagi orang tua baru.
Memilih pakaian bayi tidak hanya sekedar terlihat lucu dan menggemaskan ya Moms. Perhatikan pula ukuran, bahan dan fungsinya.
Ukuran pakaian bayi bervariasi, biasanya jenis pakaian atau produsen pakaian bayi yang satu akan memiliki ukuran berbeda dengan produsen lainnya. Penting untuk memperhatikan label ukuran terlebih dahulu. Beberapa produsen mencantumkan ukuran berdasarkan usia, tinggi atau berat badan. Ini sangat membantu karena setiap bayi pertumbuhannya berbeda-beda.
Dan perlu diingat, bayi baru lahir benar-benar tumbuh sangat cepat, jadi Moms mungkin dapat mencoba membeli pakaian newborn tidak terlalu banyak dan mempersiapkan beberapa pakaian bayi satu size lebih besar agar pakaian bisa digunakan lebih lama.
Masalah pakaian bayi juga terkadang bisa menimbulkan kekhawatiran dalam hal kesehatan. Misalnya, alergi atau rasa tidak nyaman pada bayi yang ditimbulkan pakaian tersebut. Pakaian yang terbuat dari katun adalah pilihan yang bagus. Pakaian katun akan membuat bayi lebih adem ketika cuaca panas daripada pakaian yang terbuat dari serat sintetis.
Oleh karenanya ketika membeli pakaian bayi baru lahir, pilihlah kualitas dibanding kuantitas ya Moms, karena kulit bayi masih sensitif sehingga membutuhkan tekstur yang lembut dan nyaman. Sedangkan ketika ia beranjak balita, Moms bisa memilih pakaian yang bisa dikenakan dalam waktu lama, murah dan gampang dicuci.
Moms juga dapat mempertimbangkan pemilihan warna netral untuk bayi. Seperti putih, abu atau khaki khas Fluffy Baby Wear. Sehingga dapat mudah dipadupadankan.
Persiapkan pula pakaian bayi berlengan panjang maupun pendek sehingga dapat disesuaikan ketika cuaca sedang dingin atau panas agar si kecil tetap nyaman beraktivitas. Pakaian lengan panjang dan celana panjang tentunya lebih hangat dan dapat meminimalisir bayi dari angin dan nyamuk.